BREAKING NEWS

Saat Sholat Jum'at 2 Motor Jama'ah Masjid Jami Nurul Falah Pasir Riab Desa Jayanti Di Gondol Pencuri


 

Kab. Tangerang,| -Biadab mungkin pantas kata diberikan kepada pencuri yang telah mengambil 2 unit kendaraan bermotor roda dua milik jama'ah yang sedang menjalankan ibadah solat Jumat dimasjid Jami Nurul Falah kampung Pasir Riab Desa Jayanti kecamatan Jayanti kabupaten Tangerang Banten. Jumat,9/5/25.


2 motor tersebut yaitu motor Honda Beat street milik ketua RT 07/03 kampung Pabuaran Desa Jayanti kecamatan Jayanti kabupaten Tangerang sedangkan yang satunya motor Honda Beat milik Utik warga kampung Pabuaran RT. 07/03 desa Jayanti.


Menurut jamaah sholat Jumat Hakiki Alfian alias odoy membenarkan jika tadi jamaah sholat Jumat di masjid Jami Nurul Falah ada yang kehilangan 2 motor.


" Ya benar pak, tadi seusai shalat Jumat jamaah masjid Jami Nurul Falah kehilangan motor informasi nya motor tersebut milik ketua RT harun dan motor Milik mang utik warga kampung Pabuaran, sebenarnya yang hendak dicuri ada 3 unit motor namun yang satunya motor Honda Beat street baru tidak sempat di bawa oleh pencurinya kemungkinan keburu jamaah selesai sholat, terlihat dari kunci motor tersebut rusak dan pemiliknya tidak bisa memasukkan kunci ke wadah kuncinya." Ujar Odoy.


Hal senada juga dikatakan jamaah sholat Jumat lainnya," ya pak ada yang kehilangannya motor ketika mau mengambil motor usai sholat Jumat, korban nya yaitu RT Harun dan mang utik, kasihan pak, biadab itu maling semoga maling nya dapat segera tertangkap dan mempertanggungjawabkan perbuatannya serta diproses secara hukum." Pintanya. ( Red ).

Posting Komentar