Karya Indonesia news com
Kabupaten Tangerang|| Kegiatan pembangunan penyuluh KB di ruang lingkup kantor Kecamatan Tigaraksa Kabupaten Tangerang menyita perhatian publik (Selasa 03/09/2024).
Kegiatan dari Dinas Pengendalian Penduduk Dan Keluarga Berencana Kabupaten Tangerang, Yang di beri judul : PEMBANGUNAN PENYULUH KB KECAMATAN TIGARAKSA
Lokasi : Kecamatan Tigaraksa
Sumber Dana : APBD 2024 Dana Alokasi Khusus (DAK).
Biaya : Rp 401,562,786,58
Pelaksana : CV IBRO PUTRA KONTRUKSI
Waktu : 90 Hari Kalender.
Sejak awal kegiatan penggalian pondasi, yaitu bulan Agustus pertama kali awak Media mendatangi lokasi kegiatan 2 Agustus 2024, untuk menanyakan kegiatan tersebut.
Pengakuan waktu dari salah satu pekerja yang tidak menyebutkan namanya, bahwa
"Panjang bangunan ini hanya 5 meter, lebar nya 10 meter" ucap pekerja saat diwawancarai 2 Agustus 2024.
Selanjutnya awak media mendatangi kembali lokasi kegiatan yang sudah satu bulan yakni Selasa 03 September 2024.
Saat ditanya pada salah satu kepercayaan Mandor yang tidak menyebutkan namanya, berbicara di hadapan awak Media,
"Kegiatan ini milik kalau Mandornya orang pasir salam Kronjo, panjang bangunan ini 5 meter, dan lebarnya hanya 9 meter, dan tinggi bangunan ini adalah 5,35 untuk yang depan, tinggi bagian belakang 5,25 "Jelasnya.
Saat ditanya lebih lanjut apakah akan di dak atau ditingkat?
Kepercayaan Mandor tersebut menambahkan " Tidak ditingkat, cukup gitu doang" ujarnya.
Sungguh aneh jawaban semula dan saat ini tidak sama, ada apa sebenarnya yang terjadi?
Pantauan awak Media terlihat para pekerja juga tidak mengenakan alat safety K3, yang mana K3 adalah sarat penting dalam kegiatan tersebut.
Lemahnya pengawasan, sehingga para pekerja tidak tertib akan aturan K3.
Diduga tidak adanya arahan dari pihak Mandor.
Dalam waktu dekat awak Media akan mendatangi Dinas Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana Kabupaten Tangerang, untuk konfirmasi kegiatan yang sedang berjalan yang hampir menelan anggaran setengah miliar.
(Cimong)