BREAKING NEWS

Sekcam Jayanti Pimpin Apel Senin Pagi Berikan Semangat Untuk Para Pegawai Dalam Melayani Masyarakat

 



Tangerang - Pemerintah Kecamatan Jayanti menggelar Apel Senin Pagi, yang bertempat di Halaman Kantor Kecamatan Jayanti, Kabupaten Tangerang Banten, Senin, (14/04/2025)

Camat Jayanti H. Yandri Permana S. Stp, melalui Sekertaris Camat (Sekcam) Jayanti H. Subhan Nakhrawi S. Ip M. Si, menyampaikan Sekalipun dalam keadaan yang memang tidak seperti biasanya intinya kita melaksanakan kewajiban kita sebagai pelayan masyarakat  yaitu melaksanakan apel pagi seperti   biasa  di hari senin.

"Sebagaimana kita ketahui bersama bahwa hari ini ada pelantikan dan penyerahan SK PPPK Penuh Waktu, rekan-rekan kita yang kebagian   kena rotasi  ke tempat yang lain, dengan adanya  penugasan rekan-rekan kita dari enam orang keluar sudah  tentu kita pastilah kekurangan tenaga atau sumber daya manusia, Oleh sebab itu sebisa mungkin kita optimalkan karena kita tidak bisa merekrut tenaga lagi selain kita memaksimalkan sumber daya manusia yang ada di kecamatan Jayanti,"Ucap H. Subhan Nakhrawi.





Lebih lanjut  Sekcam Jayanti H. Subhan Nakhrawi S.IP M.SI mengatakan, "Pentingnya Apel Pagi bagi Kecamatan untuk para pegawai, Apel pagi rutin ini bertujuan untuk Meningkatkan kedisiplinan dan tanggung jawab dalam bekerja.
Menjalin koordinasi yang lebih baik antarpegawai kecamatan, Menanamkan semangat pelayanan yang tulus kepada masyarakat,"Imbuhnya.

Selain itu, Sekretaris Camat (Sekcam) Jayanti juga mengingatkan agar setiap pegawai terus meningkatkan profesionalisme, kerja, dan koordinasi yang baik antar unit kerja agar pelayanan publik di Kecamatan Jayanti semakin optimal.

"Harapan ke Depannya, Semoga Pemerintah Kecamatan Jayanti  kegiatan apel pagi ini dapat terus menjadi momentum untuk menyegarkan semangat kerja dan memperkuat rasa tanggung jawab dalam menjalankan tugas sehari-hari. Dengan semangat keikhlasan dan fokus, diharapkan pelayanan kepada masyarakat semakin baik dan berkualitas.
Mari terus berkarya dengan ikhlas, disiplin, dan penuh dedikasi demi Kecamatan  Jayanti yang lebih maju,"Pungkasnya.(Red)


Posting Komentar